Tarhima Ramadlan MUI Kab. Kudus di POLRES Kudus

Mengawali rangkaian kegiatan Tarawih dan Silaturrahim (TARHIMA) Ramadlan MUI Kabupaten Kudus Tahun 1445 H. Tarhima pertama dilaksanakan dengan POLRES Kabupaten Kudus hari Jumu’ah malam Sabtu (15 Maret 2024) bertempat di Masjid Al Quds Polres Kudus.

Kegiatan yang diikuti oleh Pengurus MUI Kabupaten Kudus, Personil dari Polres Kudus, MUI Kecamatan Jekulo dan masyarakat sekitar ini, dimulai dengan shalat isya’ berjamaah, dilanjutkan shalat tarawih dan witir berjamaah dengan Imam shalat K. Muhammad Ali Ghufron, al hafidz (MUI Kec. Jekulo), dan ditutup dengan ceramah keagamaan.

Dalam sambutannya, KAPOLRES Kudus AKBP Dydit Dwi Susanto menyampaikan terimakasih atas kepercayaan MUI Kabupaten Kudus menjadikan Masjid Al Quds POLRES Kudus sebagai tempat kegiatan TARHIMA. “Semoga silaturrahim dan sinergitas yang ada menjadi sarana mewujudkan kondusifitas di Kabupaten Kudus”, harap Kapolres Kudus.

Sekaligus bertindak sebagai penceramah dalam kegiatan TARHIMA, Ketua Umum MUI Kabupaten Kudus KH. Ahmad Hamdani Hasanuddin, Lc, MA menyampaikan pentingnya memahami makna dan tujuan berpuasa. Jangan sampai kita berpuasa hanya mendapatkan lapar dan dahaga semata. “Semoga kita semua tergolong hamba yang bertaqwa dan senantiasa bersyukur”, harapnya.

Seluruh rangkaian kegiatan TARHIMA ditutup dengan foto bersama.

(Agus)

RSS
WhatsApp
Follow by Email